Friday, October 28, 2011
Hujan di Hari Jum'at
Hujan pada Jum'at ini lain dari biasanya. Saat berangkat ke masjid, matahari bersinar sangat terik. Udara sangat panas. Orang-orang masuk ke dalam masjid dan ibadah Jum'at dimulai tidak lama kemudian.
Saat khatib sedang berkhutbah, suasana tiba-tiba menjadi mendung. Lalu hujan turun dengan derasnya selama kurang lebih 5 menit. Selama beberapa menit kemudian hujan masih turun rintik-rintik, setelah itu berhenti.
Saat ibadah Jum'at selesai, orang-orang keluar dari masjid untuk kembali ke office, ke rumah masing-masing, atau ke tempat lainnya. Tidak terlihat adanya tanda atau bekas-bekas hujan. Matahari bersinar terik. Udara sangat panas. Dan jalan kering seperti sebelumnya.
Hujan pada tengah hari ini hanya turun sebentar saja, seolah-olah menjadi tanda turunnya rahmat bagi mereka yang menjalankan ibadah Jum'at. Wallahu a'lam bis showab.
Alwi Alatas
Kuala Lumpur
1 Dzulhijjah 1432/ 28 Oktober 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
2 comments:
Waaah sholatnya tak konsen ya, mikirkan hujan, hahahhahhaha...
Itu kan waktu khutbah bukan waktu shalat. :)
Post a Comment